Sako SIT DIY Kirim 51 Peserta Ikuti PRINT V Tahun 2023

YOGYAKARTA -- Satuan Komunitas Pramuka Sekolah Islam Terpadu Daerah Istimewa Yogyakartsa (Sako SIT DIY) mengirimkan 51 peserta untuk mengikuti Perkemahan Internasional (PRINT) V Tahun 2023 yang digelar di Selangor, Malaysia.

Ke-51 peserta ini terdiri atas 22 penggalang putra, 18 penggalang putri, 2 penegak putra, 5 penegak putri, 2 pembina pendamping putra, dan 2 pembina pendamping putri.

Kak Bani Achmad Sumiyatno, Ketua Pimpinan Sako SIT DIY menjelaskan, peserta PRINT V sebagian besar dari gugusdepan SMPIT Abu Bakar Yogyakarta, SMPIT LHI, SMPIT Ar-Raihan Bantul, SMPIT Baitussalam Prambanan, dan SMAIT Baitussalam Prambahan.

Peserta PRINT V Tahun 2023 kontingen DIY dilepas secara resmi oleh Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Daerah Istimewa Yogyakarta (Kwarda DIY) dalam hal ini diwakili oleh Kak Arifin Budiharjo, Wakil Ketua Kwarda DIY Bidang Pembinaan Anggota Muda, Sabtu (16/12/2023).

Kontingen DIY ini akan bersama-sama dengan kontingen Indonesia berangkat pada 21 Desember 2023 dan dijadwalkan kembali ke Indonesia pada 29 Desember 2023. Dilaporkan oleh Kak Bani, bahwa PRINT V Tahun 2023 ini diikuti oleh 3.500 peserta.

Dalam sambutan pelepasan kontingen, Kak Arifin menyampaikan beberapa pesan penting, yaitu terkait menjaga kesehatan, menjaga ibadah, serta melatih diri dan tenaga agar kuat dalam mengikuti seluruh rangakaian kegiatan.

Sementara itu Majelis Pembimbing Sako SIT DIY Kak Ahmad Burhani dalam pelepasan kontingen ini juga berpesan kepada kontingen untuk tidak terlepas dari sikap menghargai pahlawan.

Kak Ahmad Burhani mendefinisikan PRINT merupakan terjelamahan dari Pelopor, membangun kedisiplinan dan komitmen; Resilience, ketahanan berada di negara lain harapannya sebagai leader dapat tahan dalam segala situasi; Inspirator, menginspirasi bagi teman yang lain.

Kemudian Nominator, prestasi adalah hadiah atas pencapaian yang telah diraih; serta Tanggap, selektif terhadap kemajuan teknologi di era 5.0 harus bisa mawas diri untuk mempersiapkan diri menyambut masa depan. (cst)

Post a Comment

Previous Post Next Post